• Jawa Tengah,  travelling

    Riuhnya Prau di Akhir Minggu

    Berhenti sejenak di pos 3 sambil lihat kepulan debu yang dihasilkan pendaki yang menuruni lereng Prau (journalkinchan) Setelah membuat posting panjang mengenai keresahan saya saat mendaki Gn. Prau beberapa waktu lalu, tidak afdol rasanya jika tidak memposting foto-foto saat mendaki dan mencari matahari terbit di sini. Karena malas Β tidak keburu mengeluarkan kamera DSLR untuk memotret (lebih praktis jepret pakai Go Pro -.-) maka tidak banyak foto yang saya hasilkan. Karena itulah saya meminta izin pada Lingga Binangkit, seorang teman yang mendaki bersama juga, agar ia mengizinkan beberapa fotonya dimuat di blog ini. Dan berhasil, yes! Haha. Oh iya, Lingga ini meski lumayan baru di dunia fotografi tapi hasilnya foto-fotonya ciamik…

  • Uncategorized

    Haru Biru Mahameru

      Napas saya tersengal pada setengah perjalanan pendakian dari Cemoro Tunggal menuju Mahameru. Pukul 12 malam tadi kami sudah meninggalkan Kalimati bergerak menyusur hutan Arcopodo yang lebat dan gelap. Trek pasir berbatu yang biasanya ditempuh dalam lima-enam jam ini benar-benar menguras mental dan menguji ketahanan fisik. Jam masih menunjukkan pukul empat pagi, saya berhenti di tengah trek, mengatur napas sembari tetap mencengkeram pasir yang begitu labil. Sudah hampir dua jam saya merayap di lereng Semeru ini: kaki menjejak tiga langkah, merosot satu langkah. Daypack berisi kamera dan air yang saya bawa mulai terasa berat. Saya tidak sendirian. Di sepanjang jalur pendakian ini ada puluhan pendaki lain yang sedang berjuang melawan…

  • Uncategorized

    Semangat dari Matahari Terbenam

    Hidup adalah berproses. Akan ada saat-saat kita gagal menjalani sesuatu, entah itu pekerjaan, mimpi, bahkan hubungan cinta. Terpuruk dan mengasihani diri sendiri terlalu lama akan merugikan dan tidak menghasilkan apapun. Sudah seharusnya ketika kita berada di bawah, maka akan berjuang lagi untuk bisa mencapai titik atas sehingga kita bisa kembali tersenyum bahagia. Karena itulah, buat saya yang namanya move on itu adalah sesuatu yang klise, bukan hal istimewa yang harus dilakukan dengan berat hati. Namanya juga proses kita menjadi manusia yang lebih dewasa, dibalik semua kegagalan itu tentu ada pelajaran. Namun ada kalanya saya terlalu berat mencintai atau mengharapkan sesuatu sehingga saya kesulitan untuk bisa beranjak menuju cerita selanjutnya. Di saat itulah…

  • Uncategorized

    Today's Escape: Ketika Matahari Mulai Tinggi, Borobudur.

      Subhanallah. Satu kata yang keluar dari mulut saya memandangan lukisan Tuhan yang indah ini. Tidak perlu jauh mencari, cukup satu setengah jam dari kota Jogjakarta, di bukit Punthuk Setumbu Magelang. Editing dengan meningkatkan level shadow dan highlight untuk efek HDR. Photo by : Kurnia Fahmy. Thanks mate! πŸ™‚

  • Uncategorized

    Today's Escape: Sunrise, Borobudur

    …lanjutan dari post sebelumnya. Namanya Bukit Punthuk Setumbu, letaknya sekitar 4 kilometer di sebelah barat Candi Borobudur. Terletak di desa Karangrejo Kecamatan Borobudur, bukit Setumbu menawarkan pemandangan landscape sangat indah. Saya dan Mbak Ayu, traveler dari Bali yang baru saya kenal malam sebelumnya yang mengajak saya kemari, tak henti-hentinya mengeluarkan kata-kata takjub memandang hamparan pepohonan dengan latar belakang Merapi Merbabu di kejauhan. Apalagi saya tipe gampang histeris ngliat pemandangan bagus dikit. Liat langit biru aja saya histeris. Hahahaha. Langsung lihat foto-fotonya saja ya, susah juga digambarkan dengan kata-kata πŸ™‚ semburat cahaya jingga mulai nampak di kejauhan. borobudur masih tertutup kabut. langit mulai menguning, kabut menipis, stupa borobudur mulai nampak di…

  • Uncategorized

    Sunrise Hunter : Telomoyo Magelang

    Para sunrise/sunset hunter (salah satunya adalah saya!) selalu mencari spot terbaik untuk memuaskan hasrat melihat si bulat jingga bercengkrama dengan cakrawala. Sebut saja beberapa tempat yang sudah terkenal sejak lama, seperti Bukit Bintang, Parangtritis, dan Candi Ratu Boko. Tapi jangan salah, selain tempat-tempat yang sudah lebih dahulu populer tersebut, ada beberapa referensi lagi yang tidak kalah serunya, seperti Gunung Nglanggeran di Gunungkidul, Parangndog di Bantul, atau Suroloyo di Kulonprogo (semuanya pernah saya posting di blog ini) Berbahagialah kita penduduk Jogja dan sekitarnya, ada banyak tempat tinggi seperti bukit atau pegunungan yang bisa dijadikan tempat ngendon menunggu si matahari. Ingin menambah jam terbang, kali ini saya dan beberapa teman beranjak ke…

  • Uncategorized

    Today's Escape: Beach!

    Our today’s escape Snack πŸ™‚ Pantai menjadi salah satu destinasi favorit saya ketika suntuk dan ingin melepas penat. Dataran pasir yang luas, berpadu dengan debur ombak dan sinar keemasan matahari yang mulai merangkak turun adalah salah satu alasan saya bersyukur tinggal di Indonesia. Ditambah kamera, langit biru, dan teman, ini kemudian menjadi sempurna. Kemanapun kaki melangkah, semuanya adalah pasir dan bau laut. Kali ini kami memilik Parangndog dan Parangtritis sebagai pilihan. Letaknya bisa dibilang paling dekat dibandingkan pantai di Gunungkidul atau Kulonprogo. Alhamdulillah, kali ini kami bisa melihat matahari terbenam di laut πŸ™‚ _______ photo by : Maharsi Wahyu | Wana Darma camera : Sony Nex (16 mm f/2.8 and…