Tentang Maharsi

 

Saya menempuh pendidikan S1 di jurusan Akuntansi. Tetapi, saya sudah akrab dengan dunia menulis sejak kecil. Nampaknya almarhum Ayah yang mewariskan bakat menulisnya kepada saya. Ia belikan saya banyak buku bacaan dan saya sering berlatih menulis cerpen di buku tulis kumal kesayangan. Sayangnya, sejak Ayah meninggal saya turut menguburkan hobi tersebut.

Semasa kuliah, saya dekat dengan rekan-rekan sesama pecinta perjalanan sehingga kami berkumpul dalam Community of Lampah-Lampah Ra Jelas. Nampaknya itulah titik balik di mana saya kembali mengasah ketrampilan menulis, fotografi, dan desain grafis melalui blog ini. Awalnya saya hanya ingin mendokumentasikan setiap perjalanan, namun seiring berjalannya waktu, blog Journal Kinchan mulai dikunjungi banyak orang.

Saya mempunyai ketertarikan pada isu-isu sosial dalam setiap perjalanan yang saya tempuh. Bisa dikatakan 2012 adalah tahun produktif saya dalam menulis. Salah satu pencapaian tertinggi adalah saat saya mendapat kehormatan sebagai Travel Blogger Wanita Terbaik dalam Bloscar Awards 2012 yang diselenggarakan oleh Skyscanner Indonesia. Hal tersebut makin menguatkan tekad saya untuk terus meningkatkan kemampuan fotografi dan menulis. Dalam kurun 2012-2014 saya menjadi freelance travel writer dan menulis artikel perjalanan di beberapa media cetak dan online.

Saya sempat menjadi salah satu delegasi Kapal Pemuda Nusantara Sail Morotai untuk mengarungi lautan Indonesia selama satu bulan, di tahun yang sama saat saya lulus dari UGM. Dokumentasi perjalanan saya tuliskan bersama Edo, lelaki yang kelak menjadi suami saya, dalam e-book Kelana Laut Wallacea. Kesukaan pada dunia pendidikan membawa saya menjadi salah satu Pengajar Muda dalam Gerakan Indonesia Mengajar. Saya ditugaskan mengajar di salah satu SD Negeri di Pulau Bawean, sebuah pulau kecil di utara Pulau Jawa yang dapat ditempuh menggunakan kapal cepat selama tiga jam. Pengalaman mengajar saya dan rekan-rekan sepenempatan terdokumentasikan dengan baik dalam Buku Tangan-tangan Kecil Bawean, e-booknya dapat diunduh di sini.

Pasca Indonesia Mengajar, saya sempat bekerja di sebuah badan pengatur migas di Jakarta. Kesibukan pekerjaan membuat saya mulai kendor dalam menulis dan akhirnya memutuskan hiatus menulis pada 2016. Setelah hampir tiga tahun bekerja, saya resign dari institusi tersebut dan memulai perjalanan baru sebagai seorang istri dan ibu di Kota Jambi, Sumatera.

Kini pada 2021, saya menyatakan tekad untuk kembali menulis dan berbagi hasil foto di blog ini. Sebagai seorang Ibu Rumah Tangga, rupanya saya tetap punya banyak hal untuk ditulis. Semoga saya tetap konsisten! 🙂

 

 

Untuk obrolan lebih lanjut, sila kontak saya via email:

maharsiwahyu[at]yahoo[dot]com